The Beginning
“Of
course you don’t understand. You never live for a thousand years by yourself in
loneliness. Trust me, being mortal is much more admirable than being immortal.
That’s why human life is beautiful.” –Gu Wol Ryung (Gu Family Book,
2013)
“For
the first time in a thousand years, I met a woman that makes my heart races. If
I let her go, I may have to wait for another thousand years.” –Gu Wol
Ryung (Gu Family Book, 2013)
“Looking
at you, I feel all better. For me, you have more healing power than any other
medicine in the world.” –Choi Kang Chi (Gu Family Book, 2013)
In the middle of 2013, before I got stuck in works and didn’t have
time to watch dramas, I watched this
drama called “Gu Family Book”, or
also known as “Kang Chi, The Beginning” and “The Love Story of Kang Chi”. But unfortunately, I got caught up on works and couldn’t finish watching it, until recently. “Gu Family Book” was one of 2013’s star-studded dramas that coupling
Lee Seung Gi and Bae Suzy for the first time. Well, curious enough? Let’s take a deeper look into this sageuk (a drama that has a time and place setting
during the Joseon Dynasty era) drama.
Please beware, Readers, it has some spoilers
that might upset you. ^^
![]() |
"Gu Family Book" official poster - source: www.asianwiki.com |
Kisah ini
berawal dari Gu Wol Ryung (Choi Jin Hyuk), siluman rubah berekor sembilan yang
tinggal di Gunung Jiri sebagai arwah pelindung. Dalam wujud manusianya, ia
kerap berkelana ke desa untuk memperhatikan masyarakat yang ia lindungi.
Meskipun ia adalah siluman, hatinya seputih malaikat. Pada suatu hari, ia jatuh
cinta kepada seorang manusia bernama Yoon Seo Hwa (Lee Yeon Hee). Setelah
keluarganya dituduh berkhianat pada kerajaan, ia disiksa dan dijual sebagai
budak. Ketika nyawanya terancam, Wol Ryung menyelamatkannya dan membawa gadis
itu ke hutan untuk tinggal bersamanya. Berbekal sebuah buku legenda, Wol Ryung
berusaha mengubah dirinya menjadi manusia yang seutuhnya agar dapat hidup
bersama Seo Hwa.
Naasnya,
sebelum ia sempat menuntaskan tugasnya, Seo Hwa berhasil ditemukan oleh para
pemburu yang berniat membunuhnya. Dalam usahanya menyelamatkan Seo Hwa, Wol
Ryung melanggar pantangan yang akhirnya membuatnya menghilang, baik wujud
maupun kesadarannya. Seo Hwa yang berhasil melarikan diri dari orang-orang yang
berniat membunuhnya, justru menemukan bahwa dirinya telah mengandung anak Wol
Ryung. Seo Hwa melahirkan bayi laki-lakinya, sebelum ia akhirnya pergi
meninggalkan bayi itu dan meninggal dunia. Sang bayi sendiri kemudian ditemukan
mengapung di atas sungai dalam sebuah keranjang dan kemudian diadopsi oleh seorang
pengusaha. Bayi itu pun tumbuh dewasa sebagai seorang Choi Kang Chi (Lee Seung
Gi).
Kang Chi
dibesarkan oleh keluarga Park sebagai putra angkat dari pegawai setia mereka,
namun telah dianggap seperti anak sendiri oleh Tuan Park .
Ia tumbuh bersama Park bersaudara, yaitu sang kakak laki-laki Park Tae Seo (Yoo
Yeon Seok) dan sang adik perempuan Park Chung Jo (Lee Yoo Bi), yang menganggap
Kang Chi sebagai saudara sendiri. Keluarga
Park mengelola sebuah
penginapan besar dan terkemuka bernama Hundred Year Inn. Pada suatu hari,
penginapan mereka diinvasi oleh seorang pejabat yang tamak. Pejabat yang sama
yang dulu menjebak keluarga Seo Hwa dan menjadikannya budak. Demi melindungi
keluarganya, Kang Chi berjuang mati-matian dibantu oleh Dam Yeo Wool (Bae Suzy)
dan pengawal setianya, Gon (Sung Joon). Namun pada akhirnya keluarga Park
kehilangan Hundred Year Inn.
Satu hal yang
orang-orang dan dirinya sendiri tidak ketahui adalah fakta bahwa Choi Kang Chi
adalah manusia setengah siluman rubah berekor sembilan. Semenjak bayi, ia
menggunakan sebuah gelang yang diberikan oleh sahabat sang ayah. Gelang itulah
yang menjadi segel yang mengunci kekuatan siluman Kang Chi selama ini. Namun,
gelang itu terputus dalam dalam sebuah pertempuran, sehingga ia menyadari bahwa
dirinya adalah setengah siluman. Kang Chi kemudian berlatih untuk mengendalikan
kekuatannya di padepokan milik keluarga Yeo Wool untuk merebut kembali Hundred
Year Inn dan kehormatan keluarga Park. Seiring berjalannya waktu, ia dan Yeo
Wool saling menumbuhkan perasaan untuk satu sama lain. Namun segalanya tidak
berjalan mulus bagi mereka berdua. Dan tanpa mereka pernah sadari sebelumnya,
takdir yang begitu kejam telah mengaitkan mereka berdua.
![]() |
"Gu Family Book" official photo - source: www.asianwiki.com |
“Gu Family
Book” –yang dikenal juga dengan judul “Kang Chi, The Beginning” atau “The Love
Story of Kang Chi”– mengudara di stasiun televisi MBC pada bulan April hingga
Juni 2013. Serial drama sageuk dengan
genre drama fantasy ini terdiri dari
24 episode. Serial ini meraih perolehan rating
yang cukup memuaskan dengan menembus angka 22%. “Gu Family Book” adalah serial
kedua Lee Seung Gi yang kisahnya berkaitan dengan gumiho (sebutan untuk siluman rubah berekor sembilan di Korea
Selatan), setelah serial “My Girlfriend Is A Gumiho” pada tahun 2010.
Orang-orang bilang Lee Seung Gi memang berjodoh dengan gumiho. Anyway, unlike “My Girlfriend Is A Gumiho” which is
a romantic-comedy drama, “Gu Family
Book” is a more serious fantasy drama with action and comedy in it. Not only energizing the eyes with its
star-studded cast, “Gu Family Book”
also brings some messages in it.
More than just protecting, love means giving strength and reason to
keep holding on. Bagi Choi Kang Chi, dengan kesadaran akan apa dirinya yang
sesungguhnya, ia tahu betul konsekuensinya ketika ia jatuh cinta. Ia memang
memiliki kekuatan untuk melindungi gadis yang ia cintai, namun sebaliknya,
kekuatan itu juga pula lah yang dapat melukai gadis itu. Kesadaran akan cinta
itu sendiri kemudian yang membuat Kang Chi berusaha mati-matian untuk
mengendalikan kekuatannya sendiri. Bagi Kang Chi, lebih dari sekadar
melindungi, cinta adalah hal yang memberinya kekuatan dan alasan untuk
bertahan. Dibandingkan mengalahkan musuh-musuhnya, mengalahkan dirinya sendiri
adalah hal terberat yang harus dilalui Kang Chi. Namun demi Dam Yeo Wool , ia
rela melakukan segalanya.
More than just accepting the way it is, love means making it way better than before.
Bagi Dam Yeo Wool, dengan kesadaran atas pada sosok seperti apa sesungguhnya ia
jatuh cinta, ia tahu betul risiko yang harus ia hadapi. Ia bahkan sadar bahwa
cintanya dapat berujung pada kematian dirinya. Kesadaran akan cinta itu sendiri
yang kemudian membuat Yeo Wool berusaha keras untuk menempa dirinya sendiri
agar lebih kuat. Bagi Yeo Wool, lebih dari sekadar menerima apa adanya, cinta
adalah hal yang membuatnya jadi lebih baik dari sebelumnya. Tidak hanya bagi
dirinya sendiri, melainkan juga bagi Choi Kang Chi. Bersama, cinta memberikan
mereka pembelajaran. Hingga ketika mereka bertemu kembali dalam kehidupan
selanjutnya, mereka sanggup saling mencintai tanpa rasa takut dan ragu.
![]() |
"Gu Family Book" official photo - source: www.asianwiki.com |
Berkat akting
mereka yang manis dan memikat, pasangan tokoh utama Lee Seung Gi dan Bae Suzy
menyabet penghargaan untuk kategori Best
Couple dalam ajang 2013 MBC Drama
Awards. Selain itu, Lee Seung Gi juga membawa pulang piala Top Excellence Actor in Miniseries,
serta Bae Suzy dengan Top Excellence
Actress in Miniseries, pada ajang yang sama. “Gu Family Book” juga merajai
nominasi dalam berbagai penghargaan lainnya di Korea Selatan. Aktor Choi Jin
Hyuk memenangkan kategori Best New Actor
dalam ajang 2nd Daejeon Drama
Festival berkat perannya dalam serial ini. A lot of awards, high ratings,
star-studded cast, intense story-line, “Gu Family Book” has it all. So,
what are you waiting for?! Just watch it and you’ll never regret.
“It’s
a forbidden love for others, but a pure love when it comes to oneself.”
–Dam Yeo Wool (Gu Family Book, 2013)
“He’s
dying right in front of me. I can’t just sit there and do nothing.”
–Dam Yeo Wool (Gu Family Book, 2013)
“I
don’t know about anyone else, but I don’t want to hurt you.” –Choi Kang
Chi (Gu Family Book, 2013)
Tags:
choi jin hyuk
gu family book
kang chi the beginning
kdrama
lee seung gi
lee yeon hee
lee yoo bi
miss a
suzy
the love story of kang chi
yoo yeon seok
0 komentar