Wild Trip to Monte Carlo
“You're not what I expected.
You're different. And different is good.” –Theo Marchand (Monte Carlo, 2011)
Grace Bennett (Selena Gomez)
adalah seorang gadis yang baru saja lulus SMA dan telah merencanakan sebuah
perjalanan wisata ke
Sepertinya mood itu berdampak semakin buruk terhadap perjalanan Grace, Emma
dan Meg selama di Paris. Mereka mengikuti sebuah tour travel agency dengan pelayanan yang kurang memuaskan, bahkan
mereka tertinggal bus wisata mereka ketika sedang mengunjungi menara Eiffel.
Kondisi berubah seratus delapan puluh derajat ketika Emma dan Meg menyadari
bahwa Grace memiliki wajah yang sangat mirip dengan sosialita asal Inggris yang
kebetulan sedang berada di Paris, Cordelia Winthrop-Scott. Singkat cerita,
dengan kemiripannya Grace berpura-pura menjadi Cordelia agar dapat menginap di
hotel mewah untuk semalam.
Karena sebuah insiden, Grace
terpaksa untuk melanjutkan penyamarannya sebagai Cordelia, yang pada akhirnya
membawa ia beserta Emma dan Meg ke Monte
Carlo . Keadaan di sana semakin rumit tapi seru dengan Grace
yang jatuh hati pada Theo Marhand (Pierre Boulanger), padahal Theo mengenali
gadis itu sebagai Cordelia. Selain itu, Owen Andrews (Cory Monteith), kekasih
Emma yang berpisah dengannya sebelum ia berangkat ke Paris , datang menyusulnya, serta Meg yang
bertemu dengan pelancong tampan Riley (Luke Bracey) yang berhasil memikat
hatinya.
Cordelia, yang digantikan oleh
Grace secara diam-diam, berada di Monte Carlo
untuk sebuah acara lelang yang diadakan oleh yayasan keluarga Theo untuk tujuan
amal. Cordelia yang asli adalah sosialita yang doyan hura-hura dan foya-foya,
serta memiliki tendensi yang kurang untuk acara amal seperti itu. Sementara
Grace memiliki kepribadian yang jauh berbeda dari Cordelia. Melihat ketulusan
hati Grace, Theo pun jatuh hati padanya, namun sayangnya ia masih menyangka
Grace dan Cordelia adalah gadis yang sama, sehingga ia mengira dirinya jatuh
hati kepada Cordelia.
Sanggupkah Grace mempertahankan
penyamarannya hingga akhir? Lalu bagaimana mereka pergi dari Monte Carlo ? Cerita ini dapat kita saksikan
dalam film berjudul “Monte Carlo ” yang dirilis
pada tahun 2011. Hampir semua daftar pemain dalam film ini adalah
bintang-bintang yang wajahnya sudah akrab dengan layar kaca Hollywod. Seperti
Selena Gomez yang bermain dalam serial “Wizards of Waverly Place”, Leighton
Meester dan Katie Cassidy dalam “Gossip Girl”, serta Cory Monteith dalam
“Glee”. Melihat mereka berakting untuk layar lebar memang bukan juga untuk yang
pertama kali, namun dalam “Monte Carlo ” mereka
sanggup memberikan tontonan yang segar dan menghibur.
0 komentar